Keracunan makanan merupakan suatu kondisi dimana seseorang mengalami mual, muntah atau diare usai mengonsumsi jenis makanan yang telah terkontaminasi. Makanan yang terkontaminasi dapat disebabkan oleh kuman, bakteri atau racun yang didalam makanan. Gejala yang muncul usai mengonsumsi makanan yang terkontaminasi dapat dilihat dalam beberapa menit, jam atau satu hari.
Pada umumnya, Seseorang yang mengalami keracunan makanan bukan merupakan kondisi yang serius hal ini karena dapat sembuh dengan sendirinya. Namun, kondisi ini juga terkadang dapat membahayakan tergantung dengan jenis makanan dan harus secara ditangani secara cepat oleh dokter.
Faktor penyebab keracunan makanan
Keracunan makanan dapat disebabkan oleh makanan yang telah terkontaminasi oleh bakteri, virus, racun atau kuman. Makanan yang terkontaminasi dapat terjadi pada saat awal pembuatan makanan ataupun makanan yang sudah diolah untuk dapat dikonsumsi.
Ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan memicu meningkatnya keracunan pada makanan, sebagai berikut:
- Menyimpan makan dengan suhu yang tidak tepat.
- Memasak makanan dengan tidak matang sehingga bakteri dalam makanan tidak terbunuh seluruhnya.
- Mengonsumsi makanan atau minum yang telah kadaluarsa.
- Mengonsumsi makanan yang belum dicuci bersih.
Gejala Keracunan makanan
Keracunan makanan dapat diketahui gejalanya yang muncul dalam waktu beberapa menit, jam atau beberapa hari usai mengonsumsi makanan. Gejala yang muncul akibat keracunan makanan dapat bermacam macam tergantung jenis makanan yang telah terkontaminasi.
Ada beberapa gejala yang muncul secara umum setelah mengalami keracunan makanan, sebagai berikut:
- Mengalami sakit perut usai mengonsumsi makanan.
- Merasakan rasa sakit pada kepala.
- Merasakan rasa lelah dan lemas.
- Tidak memiliki nafsu makan.
- Mengalami rasa mual dan muntah.
Ada juga beberapa gejala yang muncul yang lebih serius setelah mengalami keracunan makanan, sebagai berikut:
- Mengalami kesulitan dalam menelan makanan.
- Mengalami BAB berdarah.
- Kesulitan dalam berkomunikasi.
- Penglihatan mengalami buram atau kabur.
- Mengalami muntah darah.
- Mengalami rasa sakit atau kram pada perut.
Cara mencegah Keracunan makanan
Keracunan makanan dapat dihindarkan dengan melakukan beberapa upaya efektif salah satu dengan mengonsumsi makanan yang bersih. Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan dalam mencegah terjadinya keracunan makanan, antara lain:
- Membersihkan makanan yang akan dikonsumsi.
- Menyimpan makanan dengan suhu yang tepat.
- Dengan memasak makanan hingga matang.
- Memperhatikan tanggal kadaluwarsa pada makanan yang akan dikonsumsi.